ID | EN

Kuliner Enak dekat Stasiun MRT (PART 2)

Tempat makan enak dekat stasiun MRT.

Melanjutkan artikel sebelumnya, kali ini Alinear kembali memberikan rekomendasi kuliner enak untuk Anda yang selalu hilir mudik menggunakan MRT Jakarta. Yuk, disimak!

1. Waroeng Tiki Taka
Tempat makan yang sudah berjualan sejak tahun 2012 ini lokasinya sangat dekat dengan stasiun MRT Blok A. Anda hanya perlu jalan kaki satu menit saja dari stasiun menuju Waroeng Tiki Taka yang berada di Jalan RS Fatmawati Raya ini.

Pemilik Waroeng Tiki Taka merupakan seorang penggemar klub sepak bola Barcelona, yang terkenal dengan gaya permainan Tiki Taka, itulah sebabnya warung makan ini dinamakan demikian. Meski namanya terinspirasi dari klub sepak bola asal Spanyol, bukan berarti Tiki Taka menjual makanan khas Spanyol, melainkan sambal yang super pedas.

Di sini, Anda bisa menyandingkan sambalnya dengan aneka lauk, seperti ayam goreng (Rp16 ribu), bebek goreng (Rp24 ribu), atau bandeng presto (Rp 25 ribu) yang durinya sudah lunak sekali. Sambal di Waroeng Tiki Taka terkenal sangat pedas. Bagaimana tidak, warung makan ini menggunakan banyak sekali cabai rawit untuk membuat sambalnya.


Photo Credit: 
warung-tiki-taka-sambel-settan.business.site

Waroeng Tiki Taka di dekat stasiun MRT Blok A mulai buka pukul tujuh malam dan tutup pukul 12 malam. Anda juga bisa menemukan warung ini di Pujasera Blok M Square yang buka siang hari. Waroeng Tiki Taka di lantai rubanah Blok M Square ini berada tak jauh dari stasiun MRT Blok M BCA.

Waroeng Tiki Taka
Alamat: Jl. RS Fatmawati Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Jam buka: Selasa – Minggu: 19.00 – 00.00 WIB

2. GORDON Donuts and Coffee
Anda suka donat dan kopi? Kalau begitu GORDON harus masuk dalam daftar kuliner Anda selanjutnya. Kafe ini berada di UOB Plaza yang hanya berjarak 350 meter dari stasiun MRT Dukuh Atas atau sekitar lima menit jalan kaki. Lalu apa yang menarik dari GORDON Donuts and Coffee?

Jika Anda bosan dengan rasa dan topping donat yang itu-itu saja, di sini Anda bisa mencicipi donat rasa klepon, pisang ijo, crème brulee, hingga ferrero rocher. Sambil menikmati donat yang empuk, jangan lupa memesan kopi susunya yang creamy. Harga sepotong Gourmet Donut dibanderol Rp 15.000, sementara Iced Kopi Susu-nya dijual seharga Rp 18.000. Ada juga paket Perfect Match seharga Rp 30 ribu, sudah termasuk sepotong donat dan es kopi susu.


Photo Credit: Instagram @gordonjkt

GORDON Donuts and Coffee
Instagram: @gordonjkt
Alamat: UOB Plaza, Jl. M.H. Thamrin No.10, Jakarta Pusat
Jam buka: Senin – Sabtu: 09.00 – 19.00 WIB
No. Telp: 0815 880 0788

3. Bansan
Buka setahun yang lalu, Bansan berjarak 1 km dari stasiun MRT Cipete Raya atau sekitar 15 menit jalan kaki. Restoran ini menyajikan makanan Jepang yang sudah mendapat pengaruh budaya Barat atau yang dikenal dengan sebutan Yoshoku Food. Konsep ini bisa Anda nikmati dalam tiga menu Bansan yaitu OG Chicken Nanban (Rp 40.000), Fire Nanban (Rp 43.000), dan Triple Sauce Roast Beef (Rp 55.000). Ketiga menu tersebut disajikan bersama nasi atau biasa dikenal sebagai rice bowl.

Yang menarik, nasi yang digunakan di semua menu Bansan tak hanya pulen, tapi juga terdapat rasa gurih ringan yang enak, yang berasal dari furikake pada nasi. Furikake sendiri merupakan campuran ikan kering, biji wijen, rumput laut, garam, gula dan perisa makanan yang banyak dipakai di Jepang. Jadi tak sabar ingin mencicipinya!


Photo Credit: Instagram @bansanjkt

Bansan
Instagram: @bansanjkt
Alamat: Jl. Cipete Raya No. 65, Cilandak, Jakarta Selatan
Jam buka: Setiap hari: 11.00 – 21.00 WIB
No. Telp: (021) 7663228

Scroll To Top