ID | EN

Lakukan Hal Sederhana Ini agar Tetap Semangat Setelah PHK

Hal sederhana bantu Anda tetap semangat setelah PHK.

Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) menjadi salah satu risiko menjadi pegawai. Jika ditanya, tentu tidak ada satu orang pun yang siap menghadapi situasi tersebut. PHK dapat menimpa siapa saja tanpa pandang bulu, apalagi di tengah pertumbuhan ekonomi yang bisa dibilang lesu seperti sekarang ini. Meratapi nasib tentu bukan pilihan tepat saat dihadapkan dengan situasi seperti itu. Lantas, bagaimana caranya agar tetap semangat setelah PHK?

1. Jangan Menyangkal

Banyak orang yang tidak dapat menerima kenyataan bahwa perusahaan harus terus melakukan penyesuaian di tengah pertumbuhan ekonomi yang lesu seperti PHK. Tahukah Anda jika sikap bisa menerima keadaan dan kembali bangkit dapat memudahkan Anda melewati keadaan yang sulit tersebut?

Tidak dapat dipungkiri jika setelah PHK, semangat jadi hilang, sedih berkepanjangan dan merasa terpuruk. Namun, sedikit demi sedikit Anda harus berusaha melupakan masalah tersebut dan kembali menata hidup karena dapur harus tetap mengebul. Salah satu cara sederhana untuk mengembalikan semangat adalah melakukan hal yang Anda gemari (hobi), seperti olahraga, masak, apapun hal positif yang sebelumnya tidak sempat Anda lakukan karena sibuk bekerja.

2. Kembali Menata Masa Depan

Boleh jadi Anda merasa PHK merupakan akhir dari segalanya, padahal Anda tengah diberikan kesempatan (waktu) untuk kembali menata masa depan agar lebih sejahtera. Di masa sulit setelah PHK, lambat laun Anda akan terdorong untuk menyusun rencana dengan target yang lebih baik. Sebab, tidak ada yang tidak mungkin terwujud jika Anda memiliki niat dan berusaha sebaik mungkin.

3. Gali Kemampuan Baru, Perbanyak Pengetahuan

Meski sudah tidak lagi jadi pegawai, Anda bisa mencari peluang lain dengan modal kemampuan dan pengetahuan yang sudah Anda miliki. Anda pun bisa menciptakan peluang baru yang jauh lebih menguntungkan dengan cara menggali kamampuan dan memperbanyak pengetahuan. Jangan malas mencari banyak informasi baru lewat media apapun, termasuk buku dan media sosial. Ambil yang bernilai, terapkan pada kehidupan baru Anda setelah PHK dan buat diri Anda semakin bermanfaat dan bersyukur.

Scroll To Top